Visi Berkelanjutan 2025: Wali Kota Bontang Berikan Arahan Tegas untuk RKPD dan Pencapaian Target Kinerja
PPID Utama, 5 Februari 2025 - Pemerintah Kota Bontang menggelar kegiatan dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2025. Acara ini bertujuan untuk mempercepat pelaksanaan pembangunan dan menetapkan target kinerja yang lebih baik.
Acara tersebut digelar di Pendopo Rumah Jabatan Wali Kota Bontang, yang di hadiri oleh Wali Kota, Wakil Wali Kota, Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Kepala OPD, Camat dan Lurah serta Perwakilan Instansi vertikal di Kota Bontang.
Wali Kota Basri Rase menyoroti beberapa sektor kunci, termasuk pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur serta rencana strategis untuk meningkatkan layanan publik, mempercepat pembangunan sarana kesehatan, dan meningkatkan akses pendidikan bagi seluruh lapisan masyarakat.
Basri Rase menegaskan komitmen untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan, memprioritaskan sektor-sektor kunci, seperti infrastruktur, pendidikan, dan kesehatan. Target kinerja yang ditetapkan mencerminkan upaya keras pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
Sambungnya, ia juga mengatakan pentingnya Perencanaan Pembangunan Tahun 2025 yang diadakan Pemerintah Kota (Pemkot) Bontang, berangkat dari persepsi yang diharapkan menjadi kesepakatan semua pihak. Bahwa suksesnya program pembangunan di Bontang sangat terkait dengan perencanaan.
“Untuk itulah, RKPD 2025 ini sebuah perencanaan pembangunan, yang tentunya tidak lepas dari hasil evaluasi pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2023,” ujarnya dalam acara tersebut.
Pada pertemuan tersebut, Basri juga menggarisbawahi pentingnya sinergi antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat dalam mendukung pelaksanaan program pembangunan. Arahan ini bertujuan untuk menciptakan iklim investasi yang kondusif dan meningkatkan partisipasi aktif masyarakat dalam pembangunan.
Ia juga berharap bahwa kegiatan ini dapat memberikan landasan yang kokoh bagi Bontang dalam mencapai visi pembangunan jangka panjangnya. Tahun 2025 menjadi momentum krusial dalam mewujudkan perubahan positif yang berdampak luas bagi warga Bontang.